Tangkapan layar pencuri beras dan LPG saat diamankan warga. Foto: ist |
Lumajang - Beredar video seorang pria ditangkap karena
dituduh mencuri beras dan tabung gas LPG. Video tersebut diunggah di group
Facebook 'Wong Lumajang' oleh akun bernama 'Dimas' pada hari Rabu, 6
Maret 2024, dengan narasi menggunakan bahasa Jawa campuran" Maling rek,
ketangkap di deso burno senduro, menowo ada yang kenal sama pelaku"
(Pencuri, tertangkap di desa Burno Senduro, mungkinn ada yang kenal pelaku).
Dalam video petama, tampak seorang pria berbaju lengan
panjang biru muda sedang terduduk di
lantai yang diduga pencuri dikelilingi oleh kerumunan orang. Dalam video kedua,
pria yang diduga pencuri beras dan LPG tersebut duduk di sofa dan masih
dikelilingi oleh massa.
Sontak video peristiwa tersebut mendapat tanggapan dari
netizen dalam grup.
Salah satu akun berkomentar "Akibat ekonomi yg semakin
sulit lapangan pekerjaan gak ada di tambah harga bahan pokok semakin mahal dan
pejabat yg suka korupsi."
Lalu akun bernama 'Amy Muhyi' berkomentar "ya Allah
jngan main hakim sendiri knpa :'( , kalau cuman maling beras mungkin kluarganya
lgi kelaparan jdi dia terpaksa ngelakuin itu."
Hingga berita ini dirilis, tim Smash News masih mengumpulkan
informasi dari berbagai pihak terkait
pertistiwa itu. (red)
Berikut video tentang penangkapan pria yang diduga mencuri beras dan LPG